APA ITU KABEL USB OTG & CARA MENGGUNAKANNYA DI ANDROID

Mungkin banyak para pengguna Android atau bahkan PC User yang belum familiar atau belum begitu faham dengan apa itu kabel OTG (USB OTG) . Se...




Mungkin banyak para pengguna Android atau bahkan PC User yang belum familiar atau belum begitu faham dengan apa itu kabel OTG (USB OTG). Secara umum Kabel OTG adalah kabel yang digunakan untuk menghubungkan ponsel Android dengan USB Flashdisk. Kabel ini memiliki 2 ujung yang berbeda, ujung yang kecil bisa dimasukkan pada port Android yang biasanya digunakan untuk pengisian daya baterai, sedangkan ujung satunya merupakan port USB yang digunakan untuk mencolokkan USB Flashdisk.

Kabel OTG merupakan singkatan dari On The Go. Selain untuk menghubungkan USB Flashdisk ke Android, tentunya kabel ini memiliki fungsi lain yang memudahkan dalam penggunaan smartphone, contohnya :
  • Untuk memasang Keyboard dan Mouse
  • Untuk membaca mengedit data pada USB Card Reader
  • Untuk memasang Controller Game / Joystick
  • Untuk membaca harddisk komputer (baik eksternal / portable maupun HDD Internal yang sebelumnya diconvert menggunakn kabel Sata to Usb)
  • Menggubungkan DSLR Kamera / DSLR Kontroler

CARA MENGGUNAKAN KABEL OTG UNTUK BACA FLASHDISK DI ANDROID


Cara penggunaan USB OTG ini cukup mudah, hal hal yang perlu dipersiapkan adalah :
1. Smartphone Android
2. Kabel OTG
3. USB Flashdisk

Cukup kabel OTG ke Android dan pada ujung kabel satunya hubungkan ke USB Flashdisk, setelah itu akan ada notifikasi di Android bahwa Penyimpanan Eksternal telah terhubung.

Begitulah informasi tentang apa itu kabel USB OTG, dan cara menggunakannya di Android. Untuk harga kabel OTG tentunya bervariasi dilihat dari Merk dan Fitur, namun harganya bisa dibilang cukup murah berkisar antara Rp.10.000 hinggan Rp.50.000. Sebelum membeli sebaiknya kabel OTG dicoba terlebih dahulu, karena dalam beberapa kasus ada jenis USB OTG yang tidak kompatibel dengan jenis Smartphone Android tertentu.

Related

Tips Komputer 4209104234751430167
item